
FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Tidak hanya para fans yang penasaran dengan kedekatan Fuji dengan Verrell Bramasta. Tetapi juga, ibunda aktor dan politikus itu, Venna Melinda.
Venna lantas bertanya langsung kepada Fuji saat mengundangnya tampil dalam podcastnya yang tayang di kanal YouTube Venna Melinda Channel.
Venna menanyakan apakah saat ini, Fuji sudah siap memiliki pasangan usai putus dengan Thariq Halilintar pada awal 2023 lalu.
Fuji mengaku dirinya ingin memiliki pasangan. Tetapi, dia masih menunggu waktu yang tepat. Anak Haji faisal ini tidak ingin terlalu terburu-buru.
"Aku juga pengen punya pasangan, tapi nanti yah belum waktunya. Gak tahu ke depannya , dilihat aja," ungkapnya dikutip Selasa (29/4/2025).
Mendengar jawaban Fuji, Venna langsung berceletuk dengan pertanyaan yang membuat Fuji kaget. Venna bertanya apakah Fuji akan menerima bila suatu saat Verrell menyatakan perasaannya.
"Tapi kalau Verrell menyatakan. Say yes or say no?," tanya Venna yang membuat Fuji salah tingkah.
Fuji tampaknya belum bisa memberikan kepastian tentang hubungannya dengan Verrell. Bagi Fuji, proses adalah sesuatu yang penting dan tidak bisa didahului.
"Nanti aja yah, tante. Jadi gak mau mendahului proses," kata Fuji.
Venna pun masih bertanya pertanyaan yang sama. Namun, dia tidak menampik hal serupa juga ditunjukkan oleh Verrell. Apalagi menyangkut perasaan.
"Verrell juga begitu orangnya, hati-hati," pungkasnya. (Elva/Fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: