
FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Pengamat Kebijakan Publik Prastowo Yustinus mengapresiasi Sarasehan Ekonomi yang digelar di Menara Mandiri, Sudirman, Jakarta, Senin (8/4/2025). Ia menilai acara itu bagus.
“Pertemuan Presiden Prabowo dan para menteri dengan pelaku usaha, ekonom, serikat pekerja dll hari ini (kemarin) sangat bagus,” kata Prastowo dikutip dari unggahannya di X, Rabu (9/4/2025).
Menurutnya, paparan yang dilakukan pemerintah cukup lengkap. Apalagi audiens diberi kesempatan menyampaikan masukan baik soal kebijakan maupun isu lapangan.
Selain Prabowo, acara itu diketahui juga diikuti sejumlah menteri Kabinet Merah Putih, Seperti Menteri Perekonomian Airlangga Hartarto dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.
“Saya mencermati masukan-masukan yang disampaikan, bagus-bagus. Respon Presiden juga tenang, apresiatif, dan fokus pada solusi,” ujar Prastowo.
Dalam merespons perizinan, kuota, Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), keberpihakan pada sektor padat karya, dan isu ketenagakerjaan, Prastowo menganggap respon Prabowo bagus.
Ia pun berharap, agar forum-forum seperti itu diperbanyak dan dipersering. Menurtnya, pemerintah yang tekun mendengarkan masukan aspirasi dan memfasilitasi para pemangku kepentingan, akan memiliki respon kebijakan yang tepat dan berdampak positif.
“Jika boleh memberi penilaian, penampilan Presiden Prabowo hari ini (kemarin) termasuk yang terbaik. Semoga menjadi sinyal positif bagi market,” terangnya.
“Mari kita kawal bersama agar berdampak bagi kebaikan publik, terutama arahan dan instruksi Presiden sungguh-sungguh dieksekusi secara cepat dan proper,” tambah Prastowo.
(Arya/Fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: