
FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka kembali menjadi sorotan publik. Kali ini, bukan soal aktivitas politik, melainkan kejanggalan pada kanal YouTube pribadinya.
Kritik dari akun X bernama King Purwa mendadak datang. Dalam unggahan terbarunya, ia menyoroti dugaan manipulasi pada kanal YouTube Gibran.
Ia mempermasalahkan ketidakwajaran antara jumlah like dan views yang terpampang di salah satu video Gibran.
"Bro Gibran Rakabuming, hidup loe penuh kepalsuan gini," tulis King Purwa dalam cuitannya, dikutip Minggu (27/4/2025).
Ia kemudian mempertegas sindirannya dengan membandingkan data aktivitas di YouTube Gibran.
"Bisa-bisanya like YouTube jauh lebih besar dari views," tandasnya.
King Purwa juga melampirkan tangkapan layar yang memperlihatkan video bertajuk "Hilirisasi dan Masa Depan Indonesia" yang diunggah Gibran di kanal YouTube miliknya.
Dalam gambar tersebut, terlihat bahwa video tersebut baru ditonton sebanyak 3.993 kali.
Namun anehnya, jumlah like yang tercatat justru mencapai 47 ribu, jauh melampaui jumlah penonton.
Kondisi ini memicu tanda tanya besar di kalangan warganet. Tidak sedikit yang mempertanyakan keaslian aktivitas pada kanal tersebut.
Secara logika, jumlah like pada sebuah video semestinya tidak melebihi jumlah views, karena views dihitung setiap kali video diputar, sementara like baru tercatat setelah pengguna secara aktif menekan tombol suka.
Warganet lain pun turut membanjiri kolom komentar, mempertanyakan apakah terjadi manipulasi data atau adanya penggunaan bot untuk meningkatkan performa kanal secara artifisial.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: