Mobil Maung Prabowo Terlihat di Kediaman Ketum PDIP Megawati, Hensat: Kalau Memang Terjadi, Kenapa Harus Diam-diam

1 week ago 10
Mobil Maung putih mirip kendaraan Prabowo Subianto terlihat di kediaman Megawati Soekatnoputri di Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat tadi malam, Senin (7/4/2025). (TikTok)

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Mobil Maung putih mirip kendaraan dinas Presiden Prabowo Subianto terlihat keluar dari kediaman Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri. Kehadiran mobil Maung Putih di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Senin malam (7/4/2025), menimbulkan banyak spekulasi.

Hingga saat ini, belum terkonfirmasi mengenai mobil Maung putih itu adalah kendaraan pribadi Prabowo atau bukan. Namun yang pasti, petinggi Partai Gerindra lainnya seperti Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani juga menyambangi kediaman Megawati, tadi malam.

Dasco sempat membuka kaca mobil dan melempar senyum kepada media. Begitu juga dengan Muzani yang satu mobil dan duduk di sebelah Dasco. "Sudah ya, sudah," ucap Dasco sambil menutup kaca mobil.

Belum ada tanggapan resmi dari pihak Gerindra maupun PDIP mengenai spekulasi kehadiran Presiden Prabowo di kediaman Megawati mengendarai mobil Maung putih itu.

Jubir PDIP, Ronny Talapessy maupun Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah juga tidak memberikan jawaban mengenai spekulasi tersebut.

Sinyal Dasco

Sufmi Dasco Ahmad memberikan sinyal mengenai rencana
pertemuan dengan Megawati akan segera terlaksana dalam waktu dekat. Sinyal itu terlontar beberapa jam sebelum mobil Maung mirip milik Prabowo terlihat di Teuku Umar.

Dia memastikan komunikasi antara elite Partai Gerindra dan PDIP sudah terjalin intensif. Pembicaraan mengenai pertemuan kedua tokoh segera terlaksana dalam waktu dekat.

"Sudah ada obrolan agar pertemuan kedua tokoh segera terlaksana,” kata Dasco dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin (7/4/2025).

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Relationship |