AHY Soroti Pengolahan Limbah IPAL Losari, Kapasitas Besar Namun yang Terpakai di Bawah 10 Persen

1 day ago 5
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat meninjau IPAL Losari. (Foto: Arya/Fajar)

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR — Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyoroti pengolahan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Losari. Karena yang terpakai di bawah 10 persen.

Itu diungkapkan saat meninjau IPAL Losari di Kelurahan Maccini Sombala, Tamalate, Kota Makassar. Pada Kamis (10/7/2025) sore.

Ia menjelaskan, IPAL Losari memiliki kapasitas pengolahan air limbah yang sangat besar, yakni hingga 14–16 ribu meter kubik per hari. Tapi saat ini kapasitas yang terpakai masih di bawah 10 persen.

"Produksi limbah yang diolah per hari baru sekitar 1.200 meter kubik. Artinya, potensi IPAL ini masih sangat besar. Tantangannya bukan pada kapasitas instalasinya, tapi pada sambungan rumah tangga yang masih minim," kata AHY.

Ketua Umum DPP Demokrat itu mendorong Pemerintah Daerah (Pemda) untuk memperluas sambungan rumah tangga, agar lebih banyak limbah domestik dapat ditampung dan diolah.

"Tadi saya dengar Pak Wali Kota (Makassar), atas arahan Pak Gubernur (Sulawesi Selatan), siap mengalokasikan anggaran setiap tahun untuk memperbanyak sambungan rumah tangga. Ini langkah yang sangat penting agar kapasitas IPAL bisa digunakan secara optimal," ujar AHY.

Jika sambungan rumah diperluas, kata dia, maka air limbah yang diolah makin banyak.

"Jika saluran sambungan rumah diperluas, maka semakin banyak air limbah yang bisa diolah. Dampaknya langsung terasa bagi kebersihan lingkungan, kualitas kesehatan masyarakat, dan ekosistem perairan di sekitar kota," imbuhnya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Relationship |