Do’s and Don’ts Saat Kencan Pertama Bareng Doi, Jangan Salah Langkah!

1 day ago 4

Fimela.com, Jakarta Kencan pertama sering jadi momen yang bikin deg-degan sekaligus seru. Ini bisa jadi awal dari hubungan yang manis, atau malah cuma sekadar kenangan lucu. Makanya, penting banget buat kasih kesan pertama yang baik dan menyenangkan. 

Akan tetapi, kadang saking pengennya tampil sempurna, justru malah jadi salah langkah. Padahal, ada beberapa hal sederhana yang bisa bikin kencan pertama berjalan lancar, asal tahu do’s and don’ts-nya. Nah, biar kamu nggak salah gaya atau malah bikin doi ilfeel, yuk simak dulu panduan praktis ini. Dijamin bisa bikin kamu tampil lebih percaya diri dan meninggalkan kesan positif!

1. Tawarkan Perbincangan yang Seru dan Menarik

Kencan pertama bisa jadi menyenangkan kalau kamu tahu cara bikin obrolan tetap hidup. Cobalah bahas topik-topik ringan yang bisa membuka banyak percakapan, seperti tempat liburan impian, musik yang lagi sering didengar, atau pengalaman unik sehari-hari. 

Hindari obrolan yang terlalu serius apalagi yang menyudutkan. Tujuannya bukan untuk menginterogasi, tapi untuk menciptakan koneksi. Dengan begitu, kencan pertama bisa jadi awal yang manis untuk hubungan yang lebih dalam.

2. Hindari Membahas Masa Lalu Dulu

Kalau kamu pengin kencan pertama berjalan mulus, jauhi topik tentang masa lalu, apalagi soal mantan. Obrolan semacam itu bisa bikin pasangan merasa dibandingkan atau malah minder. Coba fokus ke hal-hal yang bikin kalian nyambung dan tertawa bareng. Simpan cerita masa lalu buat nanti, kalau hubungan kalian sudah lebih dalam dan nyaman. Ingat, first impression itu penting!

3. Jangan Terlalu Detail dan Memaksa

Terkadang, saat antusias dan ingin terlihat menarik, seseorang cenderung berbicara terlalu banyak atau terlalu detail. Tapi ingat, kencan pertama adalah tentang saling mengenal, bukan tentang memaksa satu sama lain untuk berbagi segalanya. Jadi, jangan terlalu berusaha membuat semuanya terlihat sempurna atau memberi jawaban panjang lebar. Cukup berbagi sedikit demi sedikit, biar obrolan tetap asyik dan nggak terasa berat.

4. Pastikan Penampilan Sudah Maksimal

Saat kencan pertama, penampilan memang sangat penting. Untuk itu, pastikan kamu memilih pakaian yang nggak hanya nyaman tetapi juga sesuai dengan tempat dan suasana kencan. Penampilan yang rapi dan sedikit perhatian pada detail seperti aksesori bisa memberikan kesan pertama yang positif. 

Jangan lupa, penampilan yang maksimal juga mencerminkan rasa percaya diri kamu. Nah, agar lebih praktis, kamu bisa membeli berbagai pilihan pakaian dan aksesori melalui e-commerce. Belanja online memberimu keuntungan dengan kemudahan berbelanja kapan saja dan pilihan produk yang lebih beragam, serta cocok dengan budget dan gaya kamu.

See? Setiap langkah di kencan pertama tentunya bisa jadi penentu kesan selanjutnya, jadi pastikan kamu siap dengan do’s and don’ts di atas. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Read Entire Article
Relationship |