Siapkan Anggaran Rp400 Miliar, Gubernur Andi Sudirman Fokus Benahi Irigasi Pertanian

1 day ago 8
Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman ingin mengoptimalkan sumber pertanian.

Karena itu, Andi Sudirman menggelar pertemuan dengan seluruh Kepala-kepala daerah di Sulawesi Selatan di Baruga Asta Cita, Rujab Gubernur Sulsel, Kamis (17/4/2025).

Hadirnya juga Wakil Gubernur, Fatmawati Rusdi yang turut mendampingi Gubernur Sulsel.

Beberapa kepala daerah yang terlihat hadir, diantaranya ada Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, Bupati Soppeng Suwardi Haseng, Bupati Jeneponto Paris Yasir, Bupati Bantaeng Fathul Fauzy Nurdin, Bupati Luwu Utara Andi Abdullah Rahim, Pj Wali Kota Palopo Firmanzah DP, Bupati Pinrang Andi Irwan Hamid.

Selanjutnya, ada Wakil Bupati Barru Abunstan, Wakil Bupati Gowa Darmawangsyah Muin, Wakil Bupati Bulukumba Andi Edy Mana, Wakil Bupati Takalar Hengky Yasin

Dalam kesempatan ini, Gubernur Andi Sudirman meminta kepada kepala daerah untuk memperhatikan kewenangan setiap daerah terkait pertanian.

Ia pun menjabarkan beberapa kondisi irigasi yang ada di Sulawesi Selatan.

“Kewenangan pusat ada 25 item (irigasi), dari 25 ini luas irigasi bisa dijangkau 242 ribu hektare,” katanya.

“kondisi baik 161 ribu hektare, rusak sedang 49 ribu hektare, rusak berat 32 ribu hektare,” sebutnya.

Ia juga menyebut akan fokus memperbaiki irigasi yang rusak ringan dengan anggaran sekitar Rp400 miliar saja.

Ini dilakukan ketimbang dengan membuat bendungan atau bendung baru yang menelan banyak anggaran.

“Saya mengajak fokus pada rusak ringan, anggarannya ini perkiraan saya ini Rp400 miliar kurang lebih,” terangnya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Relationship |